= Bangun Kekompakan, Forum Bumdes Jawa Barat Kembangkan Strategi Kebangkitan Ekonomi Desa - Nuansa Metro

Bangun Kekompakan, Forum Bumdes Jawa Barat Kembangkan Strategi Kebangkitan Ekonomi Desa



Foto : Saat Sharing seluruh Ketua Forum Bumdes tingkat kabupaten se Jawa Barat di obyek Wisata Telaga Biru Ciceureum kecamatan Pasawahan kabupaten Kuningan

Nuansametro.co.id - Kuningan 
Bangkitnya ekonomi masyarakat desa tidak terlepas dari peran bumdes di masing - masing desanya, namun hal itu tidak semua berjalan mulus karena banyak faktor yamg menyebabkan mati surinya badan usaha milik desa itu sendiri. 

Melihat kondisi seperti itu ketua forum bumdes Jabar Eman Suherman, S.Pdi menginisiasi, guna mencari solusi agar badan usaha milik desa bisa bangkit dan berkembang serta mandiri. 

Bertempat di obyek Wisata Telaga Biru Ciceureum kecamatan Pasawahan kabupaten Kuningan, pada Minggu 19/3 ), seluruh ketua Forum Bumdes tingkat kabupaten se Jawa Barat  sharing dalam membangkitkan perekomian masyarakat desa. 

Sharing yang di laksanakan membawa angin segar untuk tumbuh dan kembang nya bumdes yang baru berdiri. Hal ini menurut Irfan mewakili Forum Bumdes Tasikmalaya kepada NM mengatakan, banyak kendala yg terjadi di tubuh bumdes salah satu faktornya, masih banyak para kepala desa yg terlalu intervensi terhadap bumdes dan karena pergantian kepala desa banyak para bumdes yang bongkar pasang karena hal tersebut.

"Ini menjadi persoalan yg harus dibenahi " sebenarnya ini bukan permasalahan tapi persoalan pasalnya kalau permasalahan di besarkan bisa besar dan di  kecilkan bisa kecil , tetapi ini sebuah persoalan yg minimal bisa diatasi," ungkapnya. 

Sementara Aam Ketua Asosiasi Bumdes kabupaten Kuningan mengatakan, kekompakan dan kebersamaan adalah hal yang paling utama dalam tubuh bumdes.

"Perencanaan ke depan kami akan menggerakkan semua divisi di bidang usaha agar seluruh bumdes bisa mendongkrak perekonomian sehingga PAD bisa tercapai ," paparnya.

Menanggapi banyaknya persoalan tersebut Eman Suherman selaku Ketua Forum Jabar menyatakan, tidak ada persoalan yang tidak bisa diselesaikan karena namanya juga persoalan, berarti ini PR bagi Forum Jabar maupun Forum Tingkat Kabupaten untuk lebih meningkatkan komunikasi terhadap bumdes di kabupaten  masing- masing.

"Selain itu Forum Jabar akan menjembatani silang produk antar kabupaten dan kerjasama dengan  perusahaan yang kredibel, sehingga akan  menguntungkan satu sama lainnya,"  ujarnya.

Adapun permasalahan belum banyak nya Bumdes yang belum berbadan Hukum, Eman mengatakan, pihaknya akan membantu serta  mensosialisasikan ke para bumdes melalui peningkatan kapasitas ataupun melalui musyawarah musyawarah yang lain, yang penting target bisa tercapai.

Hadir dalam acara tersebut ketua forum bumdes kabupaten Bogor, ketua forum kabupaten Karawang, perwakilan forum kabupaten Sukabumi, ketua forum kabupaten Kuningan, ketua forum kabupaten Indramayu , perwakilan kabupaten Bandung dan perwakilan kabupaten Cirebon, perwakilan kabupaten Sumedang dan kabupaten Tasikmalaya.

•  AR/ Dispi