= Peduli Sesama, Warga RW 09 Prepedan Kamal Kalideres Berikan Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur - Nuansa Metro

Peduli Sesama, Warga RW 09 Prepedan Kamal Kalideres Berikan Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur



www.nuansametro.co.id - Jakarta
Peduli sesama,Warga Prepedan RW 09 kelurahan Kamal, kecamatan Kalideres, Jakarta Barat mengirimkan bantuan bahan pokok untuk korban bencana alam Cianjur dan tanah longsor yang menghantam wilayah Cianjur pada 22 November 2022 lalu.

Pengiriman bantuan dilaksanakan pada Sabtu (10/12/2022). 1 Pick Up dan kendaraan pribadi berangkat menuju lokasi gempa dipimpin langsung oleh Amin selaku Ketua RT.12 RW.09 Prepedan kelurahan Kamal Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat.

Bantuan tersebut membawa kebutuhan pokok yang terdiri dari pakaian anak anak, pakaian laki laki, pakaian wanita, dan perlengkapan bayi, air minum serta mie instan dan bahan kebutuhan pokok lainnya, di RT 01 Kampung Sarampak Desa Babakan Cianjur.

Amin selaku Ketua RT.12 Prepedan  menuturkan, bahwa bantuan tersebut berasal dari donasi warga. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada korban bencana alam.

Kepada Jurnalis Nuansa Metro, Amin mengatakan, bantuan ini berasal dari donasi warga RT. 12 Prepedan, ini merupakan bentuk kepedulian selaku warga Prepedan kepada warga Cianjur yang terkena musibah gempa bencana alam yang menghantam wilayah Cianjur pada 22 November 2022 lalu.

"Bantuan ini berasal dari donasi warga RT.12 Prepedan, ini merupakan bentuk kepedulian kami selaku warga prepedan kepada saudara kami yang terkena musibah gempa bencana alam yang menghantam wilayah Cianjur pada 22 November 2022 lalu,"  Ucap Amin dilokasi gempa.

Hal senada disampaikan Amsar selaku pengurus RW 09 Prepedan, dirinya mengucapkan rasa terima kasihnya kepada donatur yang telah menyisihkan sebagian hartanya untuk korban bencana gempa.

"Kepada donatur kami ucapkan terima kasih yang sebesar besarnya, semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi saudara kita, dan tentunya dapat meringankan kebutuhan pokok bagi warga yang terdampak gempa bumi di Cianjur, yang saat ini sangat dibutuhkan mereka,"  Ucap Amsar

Menurut Amsar, sebagai sesama makhluk ciptaan Tuhan, warga Prepedan RT.12 RW.09 Kamal merasakan duka dan kesedian yang mendalam seperti yang dirasakan para korban di Cianjur.

Seorang warga Babakan mengucapkan terima kasih kepada warga Prepedan Kamal, yang letaknya jauh jauh sudah datang ke kampungnya Babakan yang terkena gempa.

"Terima kasih kepada warga Prepedan Kamal, jauh - jauh datang ke kampung Babakan yang terkena gempa. Semoga bantuan ini dapat meringankan kebutuhan kami,"  Ucapnya.

Team Relawan 012 peduli bencana Cianjur yang dibentuk oleh Amin langsung memberikan bantuan tersebut di kampung yang terkena musibah gempa, diantaranya RT 01 kampung Sarampak desa Babakan Cianjur Jawa Barat. 


• Rls Zul