= Bupati Karawang Bersama Forkopimda Melakukan Kunjungan Ke Pasar Proklamasi Rengasdengklok - Nuansa Metro

Bupati Karawang Bersama Forkopimda Melakukan Kunjungan Ke Pasar Proklamasi Rengasdengklok


Foto : Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana didampingi Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Karawang, Ahmad Suroto.

www.nuansametro.co.id - Karawang
Bupati Kabupaten Karawang bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melakukan kunjungan kerja ke Pasar Proklamasi Rengasdengklok, sekaligus meninjau proses pembangunan Pasar Proklamasi Rengasdengklok yang hampir 90% selesai, Senin (30/05/2022).

Dalam rangka kegiatan kunjungan kerja Cellica Nurrachadiana ke Pasar Proklamasi Rengasdengklok yang didampingi oleh Wabup Karawang, Aep Saepulloh Wakil Bupati, Sekda Karawang, Acep Jamhuri, juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang(PUPR), Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan(DLHK), Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Kejaksaan Negeri Karawang.

Cellica ketika diwawancara awak media dilokasi Pasar Proklamasi Rengasdengklok menyampaikan, adapun tujuan kunjungan kerja Bupati dan Wakil Bupati Beserta Forkopimda, untuk meninjau proses pembangunan Pasar Proklamasi Rengasdengklok.

"Kita gak sidak ya, kita pengen tahu progres sudah sampai mana. Karena kan Pasar Proklamasi ini proses yang sudah lama sekali hampir 2 tahun, dan saya lihat progresnya juga baik dan bagus,"  ucapnya.

Lanjut Cellica, proses pembangunan pasar proklamasi Rengasdengklok untuk bisa dikomunikasikan dengan segala aspek dan bisa mendengarkan aspirasi seluruh masyarakat. 

"Kami lihat secara keseluruhan 90% Ok, dan adapun kendala-kendala apa yang dilapangan, itu kami akan komunikasikan dan mencari solusi yang terbaik,"  ujarnya.

Sementara itu menurut, Agung Djaja sebagai Manager di PT. Visi Indonesia Mandiri, ditempat yang sama menyampaikan, bahwa untuk pembangunan pasar proklamasi Rengasdengklok bukan sekedar kaleng-kalengan, dan para pedagang juga bisa langsung melihat bentuk bangunan pasar proklamasi Rengasdengklok, dan dipastikan 566 pedagang sudah positif membayar angsuran untuk berdagang di pasar proklamasi ini.

"Kami serius dalam membangun pasar ini bukan sekedar kaleng-kalengan, untuk para pedagang juga bisa melihat langsung bentuk bangunannya. Kami juga tidak obral janji, tidak obral Gambar. Karena kami serius membangun pasar proklamasi Rengasdengklok ini. Alhamdulillah, dari para pedagang juga sudah masuk 566 pedagang, juga sudah membayar angsuran,"  Pungkasnya. 

• Abdul R/Asep S