= H. Sukur Mulyono : "Pemkab Karawang, Harusnya Lebih Serius Tangani Destinasi Wisata Pesisir Pantai" - Nuansa Metro

H. Sukur Mulyono : "Pemkab Karawang, Harusnya Lebih Serius Tangani Destinasi Wisata Pesisir Pantai"


Foto : Ketua DPD Partai Golkar Karawang, H. Sukur Mulyono.

www.nuansametro.co.id - Karawang
Destinasi wisata pesisir pantai yang ada di kabupaten Karawang perlu sentuhan tangan pemerintah, agar dapat menjadi magnet atau daya tarik wisatawan lokal maupun wisatawan dari luar daerah, hal tersebut di sampaikan ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Karawang H. Sukur Mulyono saat ditemui nuansametro.co.id di Kantor DPD Golkar Kabupaten Karawang. Jumat, (26/11/21)

Menurut Mulyono, perlu adanya sentuhan tangan Pemerintah daerah untuk membenahi kawasan wisata pesisir pantai yang ada di kabupaten Karawang.

"Kawasan destinasi wisata pantai di Kabupaten Karawang, mestinya mendapat perhatian khusus dari pemerintah, seperti lokasi wisata pantai Tanjung Baru dan Tanjung Pakis, lokasi ini sangat potensial untuk meningkatkan PAD dan meningkatkan perekonomian warga masyarakat sekitar jika dikelola dengan baik," ujar Mulyono.

"Wisata Pantai Tanjung Baru dan Pantai Tanjung Pakis jika penataan dan pengelolaannya di lakukan dengan baik, maka dipastikan, akan banyak para wisatawan yang berkunjung" imbuhnya.

Mulyono menuturkan, diperlukan penataan dari  Pemerintah Kabupaten Karawang untuk menata kembali lokasi lokasi wisata pesisir, dengan membenahi infrastruktur dan manajemen pengelolaan nya yang baik, agar di sektor pariwisata kita dapat mengangkat dan meningkatkan PAD Karawang serta membangkitkan perekonomian warga masyarakat disekitar pantai.

"Saya akan mendorong melalui Fraksi kami di DPRD Karawang agar Bupati Karawang, khususnya Dinas Pariwisata dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan, segera melakukan penataan dan pengelolaan tempat destinasi destinasi wisata pesisir ini, agar mengembangkan potensi tempat wisata sehingga dapat meningkatkan taraf perekonomian warga masyarakat di sekitar pantai,"  pungkasnya. (Irfan)