= Babinsa Desa Cengkong Laksanakan Giat Penyuluhan Narkoba dan Tawuran di SMP dan SMK IT Nurul Ilmi - Nuansa Metro

Babinsa Desa Cengkong Laksanakan Giat Penyuluhan Narkoba dan Tawuran di SMP dan SMK IT Nurul Ilmi


Foto : Babinsa desa Cengkong saat laksanakan Giat Penyuluhan Narkoba dan Tawuran.

www.nuansametro.co.id - Purwasari
Di sela-sela aktifitas belajar siswa, Personil Koramil 0412 Kodim 0604 Karawang, yakni Babinsa Desa Cengkong Serka Badru Salam, melaksanakan kegiatan penyuluhan Bahaya Narkoba dan Tawuran, dilaksanakan di SMP dan SMK IT Nurul Ilmi Desa Cengkong Kecamatan Purwasari Kabupaten Karawang, Senin (01/11/2021) pagi.

Kegiatan Penyuluhan Bahaya Narkoba dan Bahaya Tawuran dihadiri oleh Ketua Yayasan Nurul Ilmi Drs. KH AE Junaidi, Kepala Sekolah SMK Rustandi. S.Pd, Kepala Sekolah SMP Mutia arina sakinah.S.Pd dan jajaran pengajar SMP dan SMK IT Nurul Ilmi, serta seluruh pelajar SMP dan SMK IT Nurul Ilmi.

Dalam kegiatan tersebut Babinsa Serka Badru Salam mengungkapkan, bahwa tujuan dari kegiatan penyuluhan pencegahan narkoba ini, agar anak-anak lebih awal mengenal jenis narkoba, bahayanya seperti apa. 

"Kegiatan Penyuluhan dampak dan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba yang disosialisasikan ini agar anak-anak mawas diri jangan sampai terbawa atau terpengaruh,” ujarnya.  (Oya/Jhon)