= Kapolsek Klari Pimpin Cek TKP Orang Meninggal Dunia di Desa Belendung - Nuansa Metro

Kapolsek Klari Pimpin Cek TKP Orang Meninggal Dunia di Desa Belendung



www.nuansametro.co.id - Karawang
Kapolsek Klari Kompol Hidayat SH bersama Personil Polsek Klari Polres Karawang datangi TKP korban meninggal dunia di duga terkena serangan jantung di jalan irigasi Belendung Dusun Sembang RT 02/05 Desa Belendung Kecamatan Klari Kabupaten Karawang, Sabtu (18/02/2023).

Buruh tani bernama Sadi alamat Dusun Selang III Rt. 17/05 Desa Ciwaringin Kecamatan Lemahabang Kabupaten Karawang. Korban meninggal dunia saat korban dalam perjalanan menggunakan sepeda motor dengan tujuan RS Intan Barokah untuk mengambil Obat.

Kapolsek Klari Kompol Hidayat, dalam keterangannya menjelaskan, bahwa korban ditemukan tewas sekitar pukul 16.00 WIB saat melakukan perjalanan menggunakan sepeda motor dengan tujuan RS Intan Barokah untuk mengambil Obat.

"Ya benar, seorang buruh tani ditemukan meninggal di jalan Irigasi Belendung Dusun Sembang Rt. 02/05 Desa Belendung Kecamatan Klari Kabupaten Karawang,"  ujarnya.

Menurut keterangan saksi, sewaktu Saksi I sedang ngobrol dengan Saksi II di pinggir Jalan Irigasi Belendung, tiba - tiba Korban datang memakai sepeda motor dan berhenti di TKP. Kemudian Korban turun dari motor dan duduk dibangku, lalu korban meminta air minum namun sewaktu dikasih air minum korban langsung tengkurap dan langsung meninggal dunia ditempat.

"Setelah itu saksi I memeriksa KTP Korban lalu menghubungi perangkat Desa Ciwaringin dan tidak lama kemudian datang keluarga Korban dan langsung membawa Korban Ke rumah,"  terang Kapolsek.

Tidak ditemukan adanya indikasi terjadi penganiayaan pada tubuh korban, korban meninggal di duga sakit jantung.

"Korban ditemukan pertama kali oleh satpam perumahan dan melihat korban tergeletak dengan keadaan tengkurap di depan rumah warga," jelasnya.

"Hasil pemeriksaan awal di lokasi tidak adanya bekas penganiayaan atau kekerasan pada tubuh korban," lanjut Kapolsek. .

Berdasarkan informasi yang didapat kepolisian, diketahui bahwa korban memiliki riwayat penyakit jantung.

•  Jhon