= Taman Cigarantew Jadi Icon Sektor 2 Citarum Harum - Nuansa Metro

Taman Cigarantew Jadi Icon Sektor 2 Citarum Harum


Foto : Taman Cigarantew yang berlokasi di Sektor-2 Citarum Harum.

www.nuansametro.co.id - Bandung
Sektor 2 Citarum Harum mempunyai wilayah di 6 Desa, yang terdiri dari 4 Desa di wilayah Kecamatan Pacet dan  2 Desa di wilayah Kecamatan Kertasari.

Di antara batas Kecamatan Pacet dan Kertasari dan batas Desa Sukarame dan Desa Resmi Tinggal ada sebuah taman yang menjadi salah satu lcon atau ciri dari Sektor 2 Citarum Harum yaitu Taman Cigarantew.

Taman Cigarantew yang tadinya adalah lahan yang dipenuhi semak belukar di sulap oleh Sektor 2 Citarum Harum, menjadi sebuah taman dan dijadikan tempat wisata lokal.

"Insyaa Allah, dapat menambah penghasilan bagi warga setempat dari hasil bidang pariwisata,"  ucap Komandan Sektor 2 Citarum harum Kolonel inf Belyuni Herliansyah.

Menurutnya, kita harus selalu berpikir dan berbuat yang terbaik bagi masyarakat.

Dirinya selalu mengatakan, dalam pelaksanaan tugas sektor harus selalu memperhatikan yang terbaik buat masyarakat sekitar dan bekerja sama dengan masyarakat. Menjalin silaturahmi dan komsos yang baik dengan masyarakat, karena TNI lahir dari rahim rakyat, TNI juga akan timbul dan tenggelam bersama Negara dan Rakyat.

Laporan ; Purwadhi-JSI