= Kegiatan Normalisasi di Wilayah Seksi PJT Rengasdengklok Tidak Transparan, Asisten Manager Bungkam - Nuansa Metro

Kegiatan Normalisasi di Wilayah Seksi PJT Rengasdengklok Tidak Transparan, Asisten Manager Bungkam


Foto : Pekerjaan normalisasi saluran irigasi wilayah seksi perusahaan jasa tirta, Rengasdengklok.

www.nuansametro.co.id - Rengasdengklok
Pelaksanaan pekerjaan normalisasi saluran Irigasi wilayah Seksi Perusahaan Jasa Tirta Rengasdengklok dinilai tidak transparan, karena tidak ada kejelasan terkait mekanisme, anggaran serta jumlah volume untuk proyek tersebut, pasalnya dilokasi proyek tidak terpampang informasi terkait pelaksanaan pekerjaan normalisasi.

Hal ini mengundang asumsi negatif dari berbagai kalangan yang menyikapi pelaksanaan pekerjaan normalisasi tersebut. 

Salah satu elemen masyarakat berinisial JK, kepada nuansametro.co.id, pada Senin (8/11) mengatakan, seandainya tidak ada transparansi dari pihak PJT, terkait pelaksanaan proyek normalisasi itu, perlu dipertanyakan dan apabila pihak PJT tidak mau di klarifikasi, siapapun pasti berasumsi negatif karena tidak ada kejelasan", ujarnya. 

Sukirman SP selaku Asisten Manager seksi Rengasdengklok saat dikonfirmasi nuansametro.co.id melalui telepon selulernya dan pasilitas sms, beberapa kali dihubungi tidak ada jawaban untuk konfirmasi, padahal Sukirman bisa menyampaikan hak jawabnya, untuk memberikan penjelasan secara rinci terkait pekerjaan normalisasi itu. (TaTa/red)