= Pengurus DPC GANN Karawang, Melakukan Audensi Bersama Polsek Klari - Nuansa Metro

Pengurus DPC GANN Karawang, Melakukan Audensi Bersama Polsek Klari


Foto : Pengurus DPC GANN Karawang, sesaat setelah audensi dengan Kapolsek Klari Kompol Ricky Adipratama, Rabu (6/10).

www.nuansametro.co.id - Klari
Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN) menyambangi Mako Polsek Klari, bertujuan untuk melakukan audensi perihal menginformasikan keberadaan PAC LSM GANN di wilayah hukum Polsek Klari.

Selain dengan Polsek Klari, GANN juga melakukan audensi dengan pihak Kantor kecamatan Klari. Selain melakukan audensi, GANN juga ingin bekerjasama dengan Muspika Klari dalam hal pencegahan bahaya narkoba di wilayah kecamatan Klari,  Rabu (6/10) pagi.

GANN adalah sebuah lembaga swadaya masyarakat yang berbasis massa, GANN lahir dan berangkat dari keprihatinan dan rasa sayang orang tua terhadap anak dimana setiap orang tua pasti menginginkan anaknya sukses dikemudian hari tanpa narkoba.

Namun dengan fenomena yang ada sekarang ini di Indonesia yang sudah dinyatakan darurat narkoba, maka mustahil akan terwujud semua cita-citanya. Kita mengharapkan seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama mencegah peredaran gelap narkoba.

"Tujuan GANN adalah untuk membantu program pemerintah dalam pencegahan pemberantas penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Minimal di lingkungan terdekat kita, agar generasi penerus kita yang merupakan anak cucu kita bisa menjadi generasi emas generasi yang bebas dari narkoba"  ucap Pengurus DPC GANN Karawang, Siti Suryaningsih.

Menurutnya, peningkatan pengendalian dan pengawasan merupakan strategi dari DPC GANN Kabupaten Karawang, sebagai upaya penanggulangan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba dimana hal itu sangat di perlukan sosialisasi, dikarenakan kejahatan narkotika dan psikotropika sudah meluas, hampir di seluruh wilayah yang ada di Kabupaten Karawang.

Visi dan Misi terbentuknya GANN

Visi :
GANN berupaya untuk terus giat berperan dalam memerangi, memberantas dan mencegah peredaran serta penyalahgunaan narkoba.

Misi :
1. Meningkatkan fungsi dan peranan lembaga serta kualitas sumber daya manusia.
2. Membantu meningkatkan penegakkan hukum penyalahgunaan narkoba,
3. Meningkatkan peran masyarakat untuk bersama memerangi, memberantas, mencegah peredaran dan penyalahgunaan narkoba.
4. Bersama dengan organisasi kemasyarakatan, lembaga keagamaan, tokoh masyarakat, instansi dan lembaga pemerintahan melakukan upaya penanggulangan peredaran dan penyalahgunaan narkoba.

Kapolsek Klari Kompol Ricky Adipratama, SH. S.IK, MM, sebagai tuan rumah pun menyambut dan mendukung berbagai program dan kegiatan DPC GANN Kabupaten Karawang, dalam menerapkan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di Kabupaten Karawang khususnya di Kecamatan Klari.

Dikatakan Kapolsek Klari, pihak Kepolisian Sektor Klari sangat mendukung kegiatan ini karena untuk memberikan pemahaman pada masyarakat. 

“Diharapkan para generasi muda atau pelajar di Kecamatan Klari ini bisa terbebas dari bahaya Narkoba,” tuturnya. (Jhon/Oya)