= Koalisi Tiga Partai Besar Bersiap Hadapi Pilkada Karawang 2024, Golkar, PKB, dan PDIP Satukan Visi Untuk Kemajuan Daerah - Nuansa Metro

Koalisi Tiga Partai Besar Bersiap Hadapi Pilkada Karawang 2024, Golkar, PKB, dan PDIP Satukan Visi Untuk Kemajuan Daerah


Foto : Pertemuan pengurus partai dari DPC PDIP Karawang, DPD Partai Golkar Karawang, dan DPC PKB Karawang 

Nuansa Metro - Karawang | Koalisi tiga Partai besar nampaknya akan terjadi di Pilkada Karawang, ketiga Partai tersebut yaitu  Partai Golkar, PKB dan PDI Perjuangan terlihat intens melakukan komunikasi politik dan saling berkunjung silaturahmi politik ke kantor masing masing.

Bertempat di Aula kantor Golkar Karawang, ketiga Partai peraih 6 kursi di Pileg 2024 kembali bertemu untuk silaturahmi politik membahas persiapan menuju Pilkada Karawang 2024.

Sekertaris DPD Partai Golkar Karawang, H. Asep Syaripudin mengatakan, pertemuan ini merupakan yang ke tiga kalinya antara Golkar, PKB dan PDIP, sebelumnya Golkar berkunjung ke kantor PKB dan PDIP.

"Pertemuan kali ini untuk menindaklanjuti pertemuan sebelumnya terkait rencana membentuk koalisi serta meyatukan konsep kesepahaman, menyamakan visi dan persepsi menghadapi Pilkada Karawang," ucapnya, Senin (29/4/2024)

Asep menuturkan, pertemuan ini belum membuka komunikasi siapa calon bupati dan wakil bupati yang akan kami usung, saat ini hanya untuk menyamakan persepsi karena dengan masing masing Partai memiliki enam kursi di parlemen sudah cukup untuk berkoalisi di Pilkada 2024.

"Pihaknya mun tidak menutup ruang untuk partai parati lain yang ingin bergabung berkoalisi, karena dinama politik menuju pilkada sangat dinamis," ungkapnya.

Asep menyampaikan, menghadapi Pilkada Karawang, pihaknya bersama PKB dan PDIP memiliki jargon "Bangkit Berkarya Merdeka Menang Menang Menang".


"Semoga silaturami ini memberikan keberkahan, kesejahteraan dan kemajuan Kabupaten Karawang dari segala bidang, diantaranya peningkatan mutu pendidikan, layanan kesehatan, pemerataan pembangunan infrastruktur," pungkasnya.



• IRF/Red