= Rektor Unsika Hadiri Silaturahmi Dan Buka Puasa Bersama di Yapinu Kabupaten Karawang - Nuansa Metro

Rektor Unsika Hadiri Silaturahmi Dan Buka Puasa Bersama di Yapinu Kabupaten Karawang


Foto : Yapinu Kabupaten Karawang saat buka puasa bersama yang dihadiri oleh rektor Unsika 

Nuansa Metro - Karawang |  Guna menjadikan Ramdhan sebagai momentum muhasabah dan kebangkitan ibadah, keluarga besar Yayasan Pendidikan Nahdathul Ulama (Yapinu) Karawang menggelar silaturahmi dan buka puasa bersama dengan mengangkat tema "Hikmah Bulan Ramadhan Sebagai Syahrul At-Tarbiyah" bertempat di Masjid Yapinu, jalan Kertabumi Karawang, Kamis (21/3/2024).

Kegiatan tersebut diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an, Shalawat Nabi dan sambutan dari Pembina Yapinu, ketua Yapinu serta tausiah dari Rektor Unsika Prof.Dr. Ade Maman Suherman.

Ketua Yapinu Karawang, H. Jerman Abdul Kadir, S.H mengatakan kegiatan buka puasa bersama ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi, muhasabah mengevaluasi diri agar di Ramadhan tahun ini ada peningkatan ibadah.

"Selama bulan Ramdhan, Yapinu Karawang mengadakan berbagai kegiatan, diantaranya santri lartih yang digabung dengan kegiatan sekolah karena Yapinu menaungi sekolah mulai dari tingkatan SD, SMP dan SMK, lalu buka puas bersama, santunan anak yatim dan di bulan Syawal diadakan halal bi halal dilingkungan Yapinu Karawang," ucap H. Jerman Abdul.

Ditempat yang sama, Rektor Unsika Prof.Dr. Ade Maman menyampaikan, pihaknya memenuhi undangan Yapinu Karawang untuk bersilaturahmi sekaligus buka puasa bersama dengan pimpinan Yapinu dan sedikit memberikan tausiah dengan tema bulan Ramdhan sebagai syahrul At-Tarbiyah yaitu Ramdhan sebagai bulan pendidikan rohani dan jasmani serta dapat mengendalikan sikap, pikiran dan perbuatan agar dapat mensucikan diri dan pembersihan hati, menjauhkan diri dari sifat iri, dengki, hasad dan hasud.



• IRF