= Polres Karawang Gelar Apel Pasukan Pengamanan Mudik Lebaran Dan Pemusnahan Barang Bukti Miras - Nuansa Metro

Polres Karawang Gelar Apel Pasukan Pengamanan Mudik Lebaran Dan Pemusnahan Barang Bukti Miras


www.nuansametro.co.id - Karawang
H-10 menjelang hari Raya Idul Fitri 1443 H, Polres Karawang gelar apel pasukan pengamanan mudik lebaran serta pemusnahan barang bukti minuman keras dan petasan hasil operasi cipta kondisi tahun 2022, bertempat di halaman kantor Polres Karawang, Jum'at (22/4/2022).

Bupati Karawang dr. Hj Cellica Nurrachadiana beserta unsur jajaran Forkopimda Karawang turut menghadiri
Apel gelar pasukan dan pemusnahan barang bukti Miras dan petasan.

Bupati Karawang mengatakan untuk menjaga kesucian bulan Ramadhan dan memberikan rasa nyaman dan kekhusyuan masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa, Polres Karawang melaksanakan operasi cipta kondisi.

"Hari ini Polres Karawang memusnahkan barang bukti sebanyak 24.000 minuman keras dan 3000 petasan," ungkap Bupati Karawang 

Lebih lanjut Bupati Karawang menyampaikan, lebaran tahun ini Pemerintah memperbolehkan masyarakat untuk mudik lebaran, namun di harapkan masyarakat yang hendak mudik lebaran agar terlebih dahulu melaksanakan vaksinasi booster.

"Hal ini untuk menjaga diri dan keluarga serta sanak saudara di kampung halaman dari penyebaran virus covid 19,"  ucapnya.

Di tempat yang sama, Kapolres Karawang mengatakan untuk persiapan arus mudik lebaran, Polres Karawang bersama Dishub Karawang sudah melakukan survey titik titik penyekatan di sepanjang jalur yang akan dilalui arus mudik lebaran.

"Saat mudik lebaran kami akan melakukan penyekatan di sejumlah titik di Karawang untuk menghindari kemacetan,"  pungkasnya.

• Irfan Sahab