= Ciptakan Kondusifitas, Ketua DPC PDI Perjuangan Gelar Pertemuan Dengan Aliansi Karawang Kondusif dan Polres Karawang - Nuansa Metro

Ciptakan Kondusifitas, Ketua DPC PDI Perjuangan Gelar Pertemuan Dengan Aliansi Karawang Kondusif dan Polres Karawang


www.nuansametro.co.id - Karawang Ketua DPC PDI Perjuangan Karawang Taufik Ismail, S.Sos. yang juga Anggota DPRD Karawang Fraksi PDI Perjuangan, bersama Aliansi Karawang Kondusif dan jajaran Kepolisian Resort Karawang menggelar pertemuan, dengan tajuk Karawang kondusif yang mengambil tempat di NUA Cafe Pasar Kuliner Rawasari jalan AR. Hakim, Kelurahan Nagasari Kecamatan Karawang Barat, Minggu (24/04/22) malam.

Menurut Taufik Ismail yang biasa disapa Kang Pipik mengungkapkan, bahwa pertemuan tersebut bertujuan untuk memperkokoh dan membangun kebersamaan, dalam menjaga kondusifitas serta merubah stigma Gankster menjadi terorganisir di kabupaten Karawang.

Dia juga menjelaskan, selain itu, melalui pertemuan tersebut diharapkan dapat memperkokoh kebersamaan dan kondusifitas dalam menyongsong lebaran idul Fitri tahun 2022.

“Kalau dengar kata geng motor, apa sih yang muncul di pikiran kalian? Bisa jadi kalian bakal mikirnya segerombolan pemotor yang berisik dan bikin resah warga sekitar. Kenapa stigma negatif erat banget sama geng motor ya?” jelas kang pipik.

"Semoga dengan adanya pertemuan ini, semua akan tetap menjadi kondusif diakar rumputnya maupun pimimpin diatasnya. Apalagi kita umat muslim, sebentar lagi akan merayakan hari raya Iedul Fitri. Pesan saya jaga keamanan dan kondusifitas Karawang"  tutupnya.

• Jhon Fikri