= Polres Bima Kota Menggelar Hari Jadi Satpam Ke 41 - Nuansa Metro

Polres Bima Kota Menggelar Hari Jadi Satpam Ke 41


Foto : Hari jadi Satuan Pengamanan (Satpam) ke 41 diperingati di Mako Polres Kota Bima, (31/1).

www.nuansametro.co.id - Kota Bima
Kesatuan Pengamanan (Satpam) patut berbangga hati. Diujung hari di bulan Januari 2022, merayakan hari jadinya.

Ratusan anggota Satpam di wilayah Kota Bima, Senin (31/1) pagi, bertempat di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Polres Bima Kota.

Upacara peringatan hari jadi ke 41 jajaran Satpam yang berdinas di sejumlah kantor, instansi, BUMN dan BUMD wilayah Kota Bima, dipimpin Wakapolres Bima Kota, Kompol Mujahidin.

Membacakan sambutan Kapolri, Wakapolres Bima Kota menyampaikan apresiasi dan rasa bangga pada seluruh anggota Satpam yang telah bekerja tulus dan ikhlas, membantu kerja pengamanan Polri.

“Semoga kerja dan tugas yang diemban Satpam, dalam pengamanan semakin profesional dalam mengemban fungsi kepolisian terbatas,”ujar Mujahidin.

Ditemani Kasat Binmas dan seluruh PJU Polres Bima Kota, Wakapolres menyampaikan, peringatan hari jadi Satuan Pengamanan tahun ini,  mengusung ltema “Bersama Polri, Satuan Pengamanan siap menjaga kamtibmas dan penanggulangan covid-19”

Menjelang akhir tahun 2021 telah muncul varian baru yakni omicron yang menurut ahli penyebaran varian baru ini lebih cepat dibandingkan dengan varian yang pertama ditemukan diwuhan-cina.

Melihat kondisi ini, sudah sepantasnya sebagai anggota satuan pengamanan yang merupakan mitra Polri, ikut bertanggungjawab dalam pencegahan penularan covid-19 varian baru.

“Dengan meningkatkan pengawasan kepada setiap orang yang ada dilingkup tugas kerjanya, untuk patuh melakukan protokol kesehatan covid–19. bertindaklah dengan tegas dan humanis untuk menegur dan mengingatkan kepada setiap orang yang tidak patuh protokol kesehatan covid–19, terutama dalam pemakaian masker, “ sebutnya.

Aspek kegiatan satuan pengamanan yang paling penting yakni menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di lingkungan kerjanya. Polri merasa terbantu dengan kinerja anggota satuan pengamanan di lingkungan kerjanya,dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif terutama tugas pre-emtif dan preventif.  (NP)