= Kapolsek Rengasdengklok : "Kami dan Tim Nakes Puskemas, Akan Menyisir Masyarakat Desa yang Belum di Vaksin" - Nuansa Metro

Kapolsek Rengasdengklok : "Kami dan Tim Nakes Puskemas, Akan Menyisir Masyarakat Desa yang Belum di Vaksin"


Foto : Pelaksanaan kegiatan vaksinasi bagi masyarakat yang belum di vaksin bertempat di Mapolsek Rengasdengklok, Sabtu (11/12)

www.nuansametro.co.id - Karawang  Polsek Rengasdengklok menggelar
Kegiatan vaksinasi bagi warga se-Kecamatan Rengasdengklok pada Sabtu (11/12/2021).

Pada acara kegiatan tersebut di hadiri oleh Kapolsek Rengasdengklok  Kompol Agus Setiawan, Kasi Trantib, Kasi Kesos, dan jajaran Puskesmas Rengasdengklok serta dari pihak IPSM se-Kecamatan Rengasdengklok.

Kapolsek Rengasdengklok Kompol Agus Setiawan ketika di konfirmasi awak media di ruang kerjanya mengatakan, terkait dengan hal ini memang seharusnya kegiatan vaksinasi yang di laksanakan pada hari ini, berlaku untuk setiap Desa yang ada di Kecamatan Rengasdengklok.

Akan tetapi dari sembilan Desa yang ada di Kecamatan Rengasdengklok, pada kali ini, yang mengikuti hanya baru Desa Rengasdengklok Selatan dan Desa Dewi Sari.

"Namun pihak kami dan Tim Nakes Puskemas Rengasdengklok akan terus menyisir masyarakat Desa yang belum di vaksin, dengan terus melakukan kegiatan vaksinasi secara bergilir atau di rolling untuk setiap Desa yang masyarakatnya belum di vaksin"  Ujar Kapolsek.

Menurut Kapolsek, dalam kegiatan vaksinasi yang di laksanakan hari ini sasaran yang paling utama adalah para lansia.

Kompol Agus Setiawan menghimbau, untuk warga yang belum di vaksin, di harapkan bisa hadir dan dapat mendatangi semua pelayanan di setiap puskesmas terdekat. 

Disamping itu pihaknya juga akan terus menerus membantu kegiatan ini, melalui door to door ke setiap Desa, dengan melibatkan Bhabinkamtibmas Polri, yang berkoordinasi secara bersama-sama dengan instansi terkait, dalam hal ini tentunya pihak pemerintah desa dan Bidan Desa.

"Dengan harapan semoga Rengasdengklok bisa mencapai angka maksimal, dalam program vaksinasi ini"  Tegasnya.  (Asep.S/Abdul.r)