= Masyarakat Jengkel, Sudah Lama Membuat e-KTP, Masih Masuk di Daftar Tunggu - Nuansa Metro

Masyarakat Jengkel, Sudah Lama Membuat e-KTP, Masih Masuk di Daftar Tunggu


www.nuansametro.co.id - Karawang
Sejumlah warga mengeluhkan pelayanan pembuatan e-KTP di Kantor Kecamatan Purwasari, Senin, (8/11/2021)

Keluhan ini terkait lamanya waktu yang dibutuhkan warga untuk mengurus berkas dan dokumen, terutama mengurus pembuatan e-KTP.

Salah satu warga Desa Mekarjaya, kecamatan Purwasari, Herry Nurhayati (52), mengatakan, bahwa hampir satu bulan ia mengajukan berkas untuk mengurus e-KTP, tetapi hingga kini belum mendapatkan e-KTP nya.

Nurhayati mengaku pernah mengajukan berkas pembuatan e-KTP pada awal hari kerja di bulan Oktober 2021, tetapi pihak layanan satu atap di Kecamatan Purwasari, ketika ditanyakan beralasan blangko habis.

"Saya sudah lama enggak punya e-KTP, karena hilang.  Lalu mengurus surat kehilangan sebagai syarat permohonan e-KTP baru. Saya tanyakan kebagian pelayanan di kecamatan, katanya saat ini blangko terbatas. Sampai sekarang enggak jadi juga," ujar Nurhayati sedikit mengeluh kepada Nuansa Metro.

Terkait e KTP warga, Plt. Pelayanan Umum kecamatan Purwasari, Yadi Cahyadi saat dikonfirmasi oleh Nuansa Metro mengatakan, bahwa keterlambatan pencetakan e-KTP tidak hanya di kecamatan Purwasari saja, hal tersebut juga terjadi hampir di seluruh kecamatan lainnya di kabupaten Karawang.

'Akibatnya sejumlah warga yang telah melakukan perekaman terpaksa harus menunggu, karena kami hanya mendistribusikan saja sementara pencetakannya merupakan kewenangan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcatpil) kabupaten Karawang"  jelasnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Kependudukan DIsdukcatpil kabupaten Karawang, Lilis saat di konfirmasi melalui pesan WhatsApp mengatakan, bahwa masyarakat Karawang harap bersabar menanti, karena blangkonya yang belum ada.

"Harap bersabar bagi warga yang telah melakukan perekaman namun belum tercetak e-KTP nya, karena blangko nya terbatas," ujarnya. (Rohmat)