= Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Kunjungan Presiden RI di Provinsi NTB - Nuansa Metro

Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Kunjungan Presiden RI di Provinsi NTB


Foto : Apel Gelar Pasukan dalam Rangka PAM VVIP, Presiden RI Ir. H. Joko Widodo di wilayah Provinsi NTB, Kamis (11/11).

www.nuansametro.co.id - Loteng
Apel Gelar Pasukan dalam Rangka PAM VVIP, Presiden RI Ir. H. Joko Widodo di wilayah Provinsi NTB, dilaksanakan di Lapangan Angkasa Pura 1 Bandara Internasional Zainuddin Abdul Majid, Kabupaten Lombok Tengah dengan jumlah Personil 500 orang, Kamis (11/11/2021).

Apel dipimpin oleh Danrem 162/WB Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos, SH, M.Han, dengan Komandan Apel Dandim 1620/Loteng, Letkol I Putu Tangkas Wiratwan SIP, sementara yang menjadi Perwira Apel Mayor Inf Aji Purnomo Pgs, Pasi Ops KOREM 162/WB.

Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur NTB DR. H. Zulkifliemansyah, SE, M.Sc, Kapolda NTB Irjen Pol M. Iqbal, SIK, MH, Danrem 162/WB Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos, S.H., M.Han, Danlanal Mataram Kolonel Laut P. Suratun, SH, Danlanud ZAM Kolonel Pnb Khairun Aslam, Asintel Kasdam IX/Udayana Kol Arm Sarkistan Sialoho. SE, Asops Kasdam IX/Udayana Kol Inf L. Habiburrahman H, Aspers Kasdam IX / Udayana, Kolonel Inf Gunung Bintoro.

Juga para Kasi Kasrem 162/WB, Para Dandim Se-pulau Lombok, Karo Ops Polda NTB Kombes Pol Imam Tobroni, I Made Pariwijaya Asistent Vice President Site Opration,
Kepala BMKG BIZAM Cucu Kusmayantu S.Com, Kepala Sarnas Bandara, Direktur ITDC diwakili direktur operasional ITDC,  I Made Pariwijaya. 

Rangkaian kegiatan dimulai pada pukul 09.50 Wita, Apel gelar pasukan dimulai dengan Laporan Komandan Apel kepada pimpinan apel dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan.

Pada amanatnya Danrem 162/WB menyampaikan bahwa pada saat rombongan berada di Propinsi NTB, kita harus memberikan pengamanan VVIP secara maksimal, walupun pengamanan seperti ini sudah sering di laksanakan bersama, baik pada event nasional maupun internasional sebelumnya, namun dalam setiap penanganan VVIP harus tetap diperlakukan sebagai operasi baru.

"Segala sesuatu harus betul betul kita siapkan dimulai dari tahap perencanaan dan tidak ada istilah rutinitas dalam pengamanan VVIP, untuk itu kita sebelum melaksanakan pengamanan maka perlu diadakan apel gelar pasukan seperti kita laksanakan saat ini"  ucap Danrem.

Apel bertujuan untuk mengecek sejauh mana tingkat kesiapan pasukan pengamanan, sesuai dengan prosedur tetap pengamanan VVIP yang berlaku. Selain itu untuk memastikan tegaknya sinergitas dan kerja sama yang baik diantara semua unsur  pengamanan yang dilibatkan.

"Jadikan apel gelar ini sebagai sarana untuk melaksanakan koordinasi antar unsur yang ada dilapangan, sehingga tidak terjadi kesalahan. Jauhi istilah rutinitas, kita harus cek kesiapan pengamanan dan jaga integritas serta soliditas antar pasukan pengamanan, dalam setiap pengaman VVIP kita selalu bersinergi, setiap tugas yg diberikan komando harus dilaksanakan  dengan baik sehingga bisa tercapai dengan optimal"  tegas Danrem.

Kedatangan Presiden RI diwilayah Kek Mandalika untuk meresmikan Sirkuit, sekaligus meninjau kesiapan pelaksanaan kejuaraan Dunia Super Bike World Championship pada tanggal 19 November 2021 di Pertamina Mandalika International Street Sircuit. (Rls/spy)