= Pelaksanaan Pembangunan Turap Situ Kamojing, Diduga Luput Dari Pengawasan Pihak Pengawas - Nuansa Metro

Pelaksanaan Pembangunan Turap Situ Kamojing, Diduga Luput Dari Pengawasan Pihak Pengawas


www.nuansametro.co.id.- Cikampek
Proyek pembangunan Turap saluran Situ Kamojing yang berlokasi di desa Kamojing Kecamatan Cikampek Kabupaten Karawang, di nilai tidak transparan penuh dengan misteri bagaikan proyek siluman.

Keterangan yang di peroleh dari UB salah seorang petugas BBWS yang di tempatkan di wilayah Cikampek, bahwa proyek tersebut langsung di kerjakan oleh pihak BBWS.

"Pekerjaan ini langsung di kerjakan  oleh pihak BBWS tidak ada pelaksana (pemborong)nya"  jelas UB.

Nampaknya UB tidak mau terbuka dan enggan menyebutkan penanggung jawab pekerjaan di lapangan.

Namun UB mengatakan, bahwa Wawan dari Pihak BBWS yang mengawasi jalannya pekerjaan, tidak pernah hadir ke lokasi pekerjaan.

"Sampai saat ini Wawan tidak pernah datang" jelas UB.

Sementara Kepala Desa Kamojing saat di konfirmasi terkait Proyek padat Karya BBWS tersebut mengatakan, bahwa pihak perusahaan sudah memberitahukan kepada pihak Desa dengan melalui surat, bahwa ada pekerjaan pemasangan turap di wilayah aliran sungai situ Kamojing.

Dari hasil pantauan dan keterangan yang si peroleh wartawan di lokasi pekerjaan, bahwa pekerjanya 10 orang berasal dari luar Karawang dan hanya 6 orang berasal dari warga setempat (Kamojing).

Hal ini diduga telah mengabaikan tujuan program untuk pemberdayaan masyarakat setempat.

Kemudian terlihat pula penggunaan material pasir yang di duga kualitasnya sangat kurang bagus, berwarna kuning dan berbatu di oplos dengan pasir yang layak pakai. Besar dugaan, pelaksana di lapangan diduga mencoba untuk melakukan kecurangan demi mengeruk keuntungan. (Adnan)