= Wakil Bupati Bersama Forkopimda Karawang Lakukan Sidak PPKM Darurat Ke PT. Changsin Indonesia di Klari - Nuansa Metro

Wakil Bupati Bersama Forkopimda Karawang Lakukan Sidak PPKM Darurat Ke PT. Changsin Indonesia di Klari



Foto : Wakil Bupati Karawang Aep Syaepuloh bersama Forkopimda Karawang saat sidak ke PT Changsin Indonesia, Klari.

www.nuansametro.co.id - Karawang
Kegiatan Inspeksi mendadak yang dilakukan oleh Unsur Forkopimda Kabupaten Karawang dan Muspika Kecamatan Klari beserta Instansi terkait lainnya ke PT. Changshin Indonesia dalam rangka melaksanakan Penegakan dan Pendisiplinan Penerapan Prokes Covid-19 kepada Pihak management PT. Chang Shin Indonesia guna mencegah dan menurunkan tingkat penyebaran dan penularan Covid-19 diwilayah Kabupaten Karawang.

Wakil Bupati Karawang H. Aep Saefuloh SE, dan  Kapolres Karawang AKBP Rama Samtama Putra S.I.K., M.H., M.Si, serta Dandim 0604 Kabupaten Karawang Letkol. Inf. Medi Hariyo Wibowo, M.Sc, Kadinkes Kabupaten Karawang Dr. Endang Suryadi, pada Rabu (14/7/2021) sekitar pukul 15:00 WIB inspeksi mendadak ke PT Changshin Indonesia yang berada di Desa Kiarapayung Kecamatan Klari, dalam rangka Penanganan dan Cegah Covid-19.

Bersama Muspika Kecamatan Klari, Kapolsek Klari Kompol. Ricky Adipratama, S.H., S.I.K., M.M.
Danramil Klari Kapten. Inf. Sukarya, Camat Klari Drs. Andi Nuryadi, Kepala UPTD Puskesmas Klari Dr. Sondang Tampubolon dan personil Polsek Klari Panit II Intelkam Aiptu. Acep Supriatna, Bapulbaket Ik Aiptu. Asep Saeful Z.

Turut dalam kegiatan inspeksi mendadak Bhabinkamtibmas Desa Kiarapayung Bripka. Abdul Gani SH, Babinsa Desa Kiarapayung Serka. Suhendar, Bhabinkamtibmas Desa Gintungkerta Bripka. Hendra F, Babinsa Desa Gintungkerta Serka Sarim Tarmudi dan Polisi Militer Kabupaten Karawang.

Kunjungan kegiatan inspeksi mendadak Wakil Bupati Kabupaten Karawang H, Aep Saepulloh SE, Kapolres Karawang dan Dandim 0604 Kabupaten Karawang disambut oleh pihak perusahaan, Asdir HRD PT. Changshin Indonesia Susilo, Manager GA PT. Chang Shin Indonesia sdr. Egy, dan Tim Medis PT. Chang Shin Indonesia Dr. Ucu.

Wakil Bupati Karawang H. Aep Saefuloh SE, mengungkapkan dalam kegiatan inspeksi mendadak atau sidak terkait penanganan dan pencegahan covid-19 di PT. Chang Shin Indonesia, menjelaskan. 

"Pihak pemerintah daerah telah menerima informasi bahwa kurangnya tanggung jawab atau tidak diperhatikan dari pihak perusahaan terkait penanganan dan pencegahan virus corona covid-19 di perusahaan PT. Changshin Indonesia terhadap karyawannya yang sedang di Isoman" ungkap Aep.

Wakil Bupati juga mengingatkan kepada pengusaha dan pengelola industri, serius lakukan penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19, yang mengakibatkan Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Karawang mendapat kesulitan akibat pihak pengusaha menutup diri terkait informasi data yg terpapar covid-19. 

"Kami meminta dengan sangat kepada pihak management PT. Changshin Indonesia untuk lebih serius membantu Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Karawang dalam penanganan Covid-19" tegas Wakil Bupati.

Kembali Wakil Bupati pun menegaskan, dan mempertanyakan bahwa hal ini jangan dianggap main-main karena ada sanksi dan ancaman hukumannya, dan sudah berapa Karyawan PT. Changshin Indonesia yang sudah di lakukan Vaksin agar dijelaskan oleh pihak PT Changshin Indonesia, secara terbuka karena akan dilakukan Vaksin massal secara gratis.

Kapolres Karawang AKBP Rama Samtama Putra S.I.K., M.H., M.Si, dalam Kunjungan Inspeksi Mendadak turut menjelaskan, sama halnya dengan apa yang telah disampaikan oleh Wakil Bupati Karawang. 

"Berkaitan tentang penanganan dan pencegahan covid-19 di areal perusahaan PT. Changshin Indonesia, agar tidak terjadi lagi mis komunikasi dengan baik, dengan satuan gugus tugas covid-19 di wilayah Kabupaten atau Kecamatan. Dan selalu Mengkomunikasikan setiap ada nya yg terpapar positif covid 19 dengan segera, agar mudah dalam penanganannya tracking kelanjutannya guna memutus rantai penyebaran virus corona covid-19 tersebut." Tegasnya

Karena klaster industri yang dominan mendistribusikan virus corona, makanya Kabupaten Karawang tidak turun- turun di zona merah hingga saat ini. 

"Dimohon kepada pihak Management PT. Changshin Indonesia mendukung apa yang menjadi Program Pemerintah terkait PPKM Darurat guna memutus rantai penyebarannya" tutur Kapolres.

Dan terkait Vaksin, Polres Karawang akan mendukung dan menyediakan Vaksinnya dengan harapan ke depan setiap ada yang terpapar positif Covid-19, untuk segera melaporkan ke satuan gugus tugas Kecamatan Klari atau Kabupaten Karawang, guna penanganan yang cepat dilakukan dalam langkah langkah pemutusan rantai sebaran virus covid-19 tersebut, dan melaksanakan koordinasi dengan Muspika Kecamatan Klari dan Satgas Covid 19 baik Kecamatan atau Kabupaten Karawang.

Management PT. Changshin Indonesia, pun menjelaskan terkait Pertanyaan Wakil Bupati Karawang mengenai kebutuhan karyawan yang di Isoman, dari pihak perusahaan menjamin atau menyediakan kebutuhan logistik kepada masing-masing karyawan yang di isoman, bahkan melakukan perubahan-perubahan apa yang telah disarankan, pada saat dilakukan Inspeksi Mendadak Pertama dalam Penanganan dan Penanggulangan Covid-19 di Areal PT. Changshin Indonesia.

Dan terkait karyawan yang telah divaksin karyawan PT. Changshin Indonesia baru sekitar 1000 Orang ( Dosis I = 900 Orang dan Dosis II = 100 Orang ), dan masih tersisa 14 ribu orang Karyawan yang belum di Vaksin.

"Kami dari Pihak Management PT Changshin Indonesia mengucapkan banyak terima kasih atas program pemberian vaksin gratis kepada karyawan PT. Changshin Indonesia yang belum divaksin." Jelasnya.

Dalam kegiatan Inspeksi Mendadak Wakil Bupati Kabupaten Karawang beserta Kapolres Karawang dan Dandim 0604 Kabupaten Karawang situasi berlangsung berjalan dengan aman dan kondusif, dan dilakukan secara protokol kesehatan selama kegiatan. (Oya/Jhon)