= Aparatur Desa Cengkong Turun Ke Jalan Bagi-bagi Takjil Gratis Kepada Warga - Nuansa Metro

Aparatur Desa Cengkong Turun Ke Jalan Bagi-bagi Takjil Gratis Kepada Warga



Pembagian takjil di seputaran dusun Dapur Areng Desa Cengkong.

www.nuansametro.com- Purwasari
Dalam rangka membantu warga yang akan berbuka puasa dan masih dalam perjalanan, aparatur desa Cengkong berinisiatif untuk berbagi rezeki berupa pembagian Takjil untuk buka puasa.

Salah satu aksi sosial ini berawal dari inisiatif dan musyawarah para aparatur desa Cengkong, yang berdomisili di Kedusunan Dapur Areng. Aparatur desa yang dibantu juga oleh para Ketua RT, RW Carmat, RW Ende Hendra, dan di motori oleh Kasie Ekbang Dendi Kusnadi, serta Kadus Endang Marta.

Sedangkan untuk pendanaan untuk berbagi takjil itu, berasal dari dana patungan dari para aparatur desa Cengkong.

Pembagian takjil ini tentunya mendapat sambutan yang positif dari warga, karena warga yang tidak mampu untuk membeli makanan untuk berbuka puasa, akhirnya dapat merasakannya.

Pantauan dilapangan pembagian takjil untuk buka puasa di berikan kepada warga diseputaran Dusun Dapur Areng, tentunya kegiatan itupun tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Kasie Ekbang Dendi Kusnadi saat diwawancarai di lokasi pembagian takjil, mengatakan, bahwa kegiatan tersebut sebagai upaya meningkatkan rasa syukur kepada Tuhan serta wujud kepedulian dan kebersamaan dalam menyemarakan Bulan suci Ramadhan 1442 H tahun 2021. 

"Alhamdulillah, dengan kebersamaan antara aparatur desa Cengkong, pembagian Takjil ini dapat terwujud. Suasana kekompakan ini yang mesti kita jaga diantara aparatur desa dengan para Kadus, para ketua RT juga. Alhamdulillah Pak Kades Juga sangat mendukung dan men-support acara kita ini" kata Dendi kepada nuansametro.com, Selasa (27/4/2021).

Ditempat terpisah, Kepala Desa Cengkong Santo mengungkapkan rasa bahaginya melihat kekompakan bawahnya, yang dengan sukarela patungan mengumpulkan dana dari pribadi para aparatur desa, untuk terlaksananya kegiatan berbagi Takjil untuk dibagikan kepada warga yang akan berbuka puasa.

"Alhamdulillah saya secara pribadi sangat gembira, melihat kekompakan para aparatur desa Cengkong dalam kegiatan sosial bagi-bagi takjil untuk warga yang menjalankan ibadah puasa. Semoga ini menjadi ladang ibadah untuk kita semuanya" Pungkasnya. (Citra)