= Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) Tegaskan Dirinya Tetap Sebagi Ketua Umum Partai Demokrat Yang Sah - Nuansa Metro

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) Tegaskan Dirinya Tetap Sebagi Ketua Umum Partai Demokrat Yang Sah



Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

www.nuansametro.com- Jakarta
Prahara melanda Partai Demokrat, terjadi dualisme kepengurusan ditubuh Partai Demokrat, dimana Kubu Marzukie Ali, Jhony Alen dkk telah melaksanakan KLB (Kongres luar biasa) di Deli Serdang Sumatera utara, dan mengukuhkan Moeldoko sebagai Ketua Umumnya. 

Menanggapi hasil KLB tersebut Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menegaskan dirinya tetap sebagi Ketua Umum Partai Demokrat yang sah. Hal tersebut ditegaskan AHY saat Konfrensi pers di kantor DPP Partai Demokrat, yang disiarkan secara langsung oleh beberapa TV swasta nasional, di Jakarta, Jumat (5/3/2021).

"Saya menyampaikan keterangan ini dalam kapasitas sebagai Ketua Umum DPP Partai Demokrat," tegas AHY.

Ia mengatakan, terkait adanya Kongres Luar Biasa Partai Demokrat di The Hill Hotel and Resort Sibolangit, Deli Sedang, Sumatera Utara, pada hari yang sama, AHY menyebut agenda itu adalah ilegal.

"KLB itu dilakukan secara ilegal, inkonstitusional oleh sejumlah kader, mantan kader, yang juga bersekongkol, berkomplot dengan aktor eksternal," tegasnya.

AHY menjelaskan, KLB Demokrat tersebut ilegal karena menyalahi anggaran dasar dan anggaran rumah tangga atau AD/ART partai.

AHY mengatakan KLB yang sah menurut AD/ART adalah yang dihadiri dua per tiga pimpinan daerah, atau setengah dari seluruh pimpinan cabang.

Selain itu, KLB Demokrat baru sah kalau ada persetujuan dari Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat.

"Semua syarat itu tidak dipenuhi oleh para penyelenggara KLB Demokrat," pungkasnya. (Fan)