= Plt Bupati Cianjur Tinjau Posko Terpadu Percepatan Penanganan Covid-19 Dibeberapa Wilayah Perbatasan - Nuansa Metro

Plt Bupati Cianjur Tinjau Posko Terpadu Percepatan Penanganan Covid-19 Dibeberapa Wilayah Perbatasan



Plt. Bupati Cianjur H. Herman Suherman 

www.nuansametro.com- Cianjur
Plt. Bupati Cianjur H. Herman Suherman bersama jajaran Forkopimda, Pj. Sekda Dodit serta kepala OPD terkait dan tim gugus tugas Covid19 Kabupaten Cianjur, lakukan peninjauan posko terpadu percepatan penanganan Covid-19 dibeberapa wilayah perbatasan, diantaranya di kecamatan Haruwangi perbatasan Cianjur - Kabupaten Bandung Barat. Sabtu (16/01/21). 

Dikatakan Plt. Bupati Cianjur, pemantauan posko tersebut dalam rangka warga Cianjur steril dan pemantauan tersebut untuk mengurangi terdampak Covid19. 

" Kami ingin Cianjur steril, bisa mengurangi yang terdampak Covid19. Dan masuk ke Cianjur harus membawa surat keterangan tes Rapid antigen atau Swab. Apabila tidak membawa, dipersilahkan kembali ke kota masing-masing atau balik arah, " tuturnya. 

Plt. Bupati menuturkan pula, posko terpadu disetiap perbatasan Cianjur dengan kota lain berlangsung sampai tanggal 25 Januari 2021. 

" Sehingga masyarakat Cianjur ini bebas terhindar dari Covid19 sekaligus mengingatkan pula di masa Adaptasi Kebiasaan Baru plus, " imbuhnya. (DN)